Kaganga.com,PALEMBANG - Hyundai Creta benar menawarkan kenyamanan dalam berkendara di jalan raya. Itu sangat terasa saat mencoba Creta berkeliling kota Palembang dengan padatnya kendaraan dan cuaca yang panas terik. Tak Hanya tarikan terasa enteng di jalan lancar, saat menyusuri jalur tanjakan di serta sesekali terkena jalanan rusak pun ringan dilibas.
Beruntung beberapa Rekan media diberi kesempatan untuk mengendarai Hyundai Creta merasakan hal yang sama, Selasa (4/4/2023).
Semburan AC yang diatur di suhu 20 derajad, menambah nyaman perjalanan hingga keluar pintu tol Ungaran. Padahal kondisi di Kota Palembang sekitar pukul 14.00 tengah panas panasnya. Namun CRETA memberikan kesejukan serta kenyamanan dalam berkendara.
Saya yang langsung menjadi memegang kendali supir saat mencoba Hyundai Creta bersama rekan media lainya merasakan sensasi berkendara yang sangat ringan, tarikan gas dan elektrik Power Staring yang ringan.
Ditambah lagi adanya Ventilated Seat yaitu pengatur suhu kursi yang memberikan kesejukan dan kenyamanan ekstra saat dibutuhkan untuk penumpang dan pengemudi di baris depan.
Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA) menggunakan dua sensor radar di bumper belakang, fitur ini memperingatkan Anda tentang lalu lintas di area blind-spot. Fitur ini juga akan membantu melakukan pengereman apabila terdeteksi risiko benturan atau tabrakan dengan objek atau kendaraan lain yang datang dari arah belakang.
Apalagi, adanya Sunroof yang terlihat sangat luas, bisa dibayangkan jika kami berkendara di malam hari dalam kondisi cuaca cerah. Keluarga bisa menikmati perjalanan dengan pemandangan alam penuh bintang dari dalam Hyundai Creta.
Puas berputar - putar kota Palembang meski sambil menjalankan ibadah puasa di Bulan Ramadan ini, tak terasa dengan mengendarai Hyundai Creta. Kami hampir jika waktu hampir memasuki buka puasa karena banyaknya fitur modern yang bisa menemani perjalanan.
Sesampainya kembali di Dealer Hyundaj Jalan Soekarno Hatta kota Palembang. Kami dijelaskan oleh Akbar Randa, Marketing Support Hyundai Maju Motor mengatakan, Hyundai CRETA ini adalah mobil pertama yang diproduksi di pabrik Hyundai di Indonesia.
“CRETA ini dirancang untuk pelanggan Indonesia, dengan tema Spotlight in Motion,” kata Randa.
Randa menambahkan, Hyundai CRETA adalah mobil pertama yang dipasarkan di Indonesia dengan teknologi inovatif terbaru, Hyundai Bluelink.
“Jadi pengguna bisa terhubung dengan mobil CRETA mereka melalui smartphone,” ujarnya.
CRETA dilengkapi dengan Parametric Jewel Grille yang merupakan perwujudan dari desain eksterior Hyundai untuk tipe ini yaitu, Parametric Dynamic.
“Parametric Jewel Hidden-Type DRL yang mengintegrasikan grille dan lampu secara penuh sehingga tampilan lampu tidak akan terlihat saat dalam keadaan mati,” jelasnya.
Selain itu, sambung Randa, Hyundai CRETA juga ada Boomerang – Type Rear Light dan High Mounted Stop Lamp (HMSL) Ini menjadi kombinasi tepat untuk tampilan eksterior yang futuristik dan lekat dengan kesan inovasi teknologi terkini.
“Karakter SUV yang kuat dihadirkan dengan tampilan desain yang selaras antara bagian depan mobil yang tegas, sisi samping yang dinamis, bagian belakang yang sporty dengan garis atap lurus dan pilar C lebar yang mempertegas tampilan mobil,” ungkapnya.
Selain itu, tampilan roda mobil yang sporty juga dilengkapi dengan Diamond Cut Alloy Wheels berukuran 17 inci.
CRETA tersedia dalam berbagai warna eksterior, antara lain Creamy White Pearl, Magnetic Silver Metallic, Titan Grey Metallic, Midnight Black Pearl, Dragon Red Pearl, Magnetic Silver Metallic with Black Roof, Dragon Red Pearl with Black Roof, dan Creamy White Pearl with Black Roof.
Area kabin, legroom, dan headroom yang luas dapat menjadikan perjalanan bersama CRETA Kenyamanan CRETA yang berkelas tetap terjaga berkat sandaran tangan tengah yang memiliki fitur Air Purifier.
“Untuk harga itu dibandrol dari Rp 299 juta-Rp 416 juta,” tukasnya.
Penulis : Reza Mardiansyah
Editor : Inesalk
Tag : Hyundai Hyundai Creta