1 Okt 2022 10:10

Siap Tempur, Sriwijaya FC Tekad Curi Poin dari PSKC Cimahi

Siap Tempur, Sriwijaya  FC Tekad Curi Poin dari PSKC Cimahi

Kaganga.com,Palembang - Usai menjalani penundaan laga melawan Karo United, Sriwijaya FC akan kembali melakoni laga kandang melawan PSKC Cimahi di Stadion Jalak Harupat.

 

Membawa kekuatan penuh,  Pelatih Sriwjaya FC Liestiadi menyatakan anak asuhnya tersebut dalam kondisi siap tempur.

 

"Hari ini Sriwijaya FC membawa kekuatan 21 pemain untuk menghadapi PSKC mereka tim yang bagus meskipun kemarin sempat kalah melawan Karo tapi itu bukanlah gambaran bagi kita kalau mereka lemah,"katanya,  Jumat (30/9/2022).

 

Liestiadi juga menyatakan pantang  menganggap remeh tim lawan menurutnya semua tim di Liga 2 memiliki kekuatan yang sama rata tanpa harus memandang kasta klub lawan

 

"Walaupun kita merupakan tim yang berlaga di liga 1 tapi dikompetisi ini kekuatan berimbang, dan juga perlu diingat mereka (PSKC Cimahi) beramain dikandang sendiri tentunya kita waspadai motivasi lebih dari ribuan penonton, makanya kita datang kesini untuk mendapatoan poin minimal 1 poin,"ungkapnya. 

 

Selain itu eks juru taktik Persikabo Bogor ini juga telah mewanti wanti agar anak asuhnya itu tetap mewaspadai pemain PSKC terutama beberapa pemain jebolan Liga 1.

 

"Kemarin saya sudah lihat beberapa pemain senior dari PSKC seperti Maulana dan beberapa pemain jebolan liga 1 patut diperhitungkan namun semua pemain kita waspadai,"ungkapnya. 

 

Sementara itu pemain belakang Sriwijaya FC sekaligus mantan punggawa PSKC Cimahi Bima Reksa menyatakan kesiapannya untuk mencuri poin dari mantan klubnya tersebut. 

 

"Kami dari pemain seratus persen siap baik dari segi fisik mental dan starategi yang menajalani yang telah diintruksikan pelatih untuk mencuri tiga poin disini,"Kata pemain kelahiran 21 Juni 1999 tersebut. 

 

Ditanya terkait keterikatan emosionalnya terhadap PSKC klub yang pernah ia bela selama 2 musim, pemain berusia 23 tahun tersebut secara tegas akan bermain profesional.

 

"Saya sebagai pemain berusaha profesional, saya pribadi harus memberikan yang terbaik untuk Sriwijaya FC meskipun saya merupakan mantan punggawa PSKC, namun saya akan fokus untuk Sruwijaya,"tegasnya. 

 

Seperti diketahui saat ini Sriwijaya FC berada diposisi 4 pada klasemen sementara dengan mengemas 8 poin, jika Sriwijaya FC menang melawan PSKC Cimahi maka klub berjuluk Laskar Wong Kito akan menyalip Karo United di posisi kedua.

Penulis : Ines Alkourni

Tag : Sriwijaya FC liga indonesia

Komentar